Postingan

Menampilkan postingan dengan label Paranormal

Posting Terbaru

Mengenang Peristiwa yang Saya Alami di Desember Bertahun Lalu

Gambar
Saya pernah dibuli dengan hebat di Desember 2019, karena saat itu saya mempertanyakan kenapa setiap saya masuk mall, mendadak suaranya dikeraskan. Saat itu kebetulan natal, dan saya dianggap mengeluhkan lagu Natalnya, dan bukan suara yang dikeraskan. Dan karena saya berhijab, dinegara dimana orang berhijab seringkali dituduh sebagai intoleran oleh para Islamophobic, maka saya langsung difitnah besar besaran. Sungguh lucu di negara yang katanya penganut muslim terbesar, tapi seorang muslim tidak bisa sama sekali bersuara. Bahkan saat dilecehkan oleh operator. Kata rasis dan Islamophobic seperti Kadrun, bertebaran menghina hijab saya. Bahkan sampai sekarang banyak artikel penulis murahan, yang isinya menguliahi saya dengan penjelasan yang tidak masuk akal mengenai keluhan saya. Padahal penjelasannya sederhana saja, yang di cuitkan oleh satu netizen yang saya rephrase :  "Ada kode khusus dikalangan retail shop/mall, jika ada kejadian tertentu, seperti ada pengunjung yang diduga akan

Teknik Pemanggilan Arwah 1 :Cenayang

Gambar
Pixabay/Oracle Girl *Hari Jum’at, waktunya bercanda-canda seram... Jangan dipercaya yaaa! Di suatu supermarket di New York, seorang Ibu berambut pirang dengan sasak tinggi mendadak menyapa salah satu gadis pegawai supermarket yang sedang berbincang-bincang dengan temannya yang bekerja di meja kasir. “Maaf mengganggu, tapi apakah anda mengenal seseorang bernama Mary atau Maria?” Mendadak wajah tembam sang Gadis menjadi pucat, “Ya. Maria adalah Ibu saya!” Sahutnya gemetar memegangi dada kirinya, seolah jantungnya mau melompat. “Ah.. Dan benarkah Maria baru saja meninggal?” Lanjut Ibu itu bertanya tapi dengan nada penuh kepastian. “Benar sekali! Dua minggu yang lalu beliau mendadak meninggal terkena serangan jantung.” Sang Gadis terheran-heran. “Bagaimana Anda bisa tahu?” Ibu itu mencondongkan tubuh pendeknya ke arah sang Gadis, berkata setengah berbisik, “Karena saya bisa merasakan Ibu Anda hadir disekitar anda, apakah dia berambut coklat, agak keriting dan agak gemuk?” Sang

Tanda-Tanda Rumah Berhantu

Gambar
Pixabay/Ghost *Hari Jum’at, waktunya bercanda-canda seram... Jangan dipercaya yaaa! Dalam Islam, muslim diwajibkan percaya pada hal-hal yang ghaib. Yang tidak bisa dibuktikan dengan logika. Termasuk juga urusan hantu ini. Meski muslim lebih mempercayainya sebagai Jin, bukan sebagai energi manusia yang tertinggal dibumi. Indonesia yang padat dengan penduduk berarti lumayan padat juga dengan Hantu. Tapi tidak perlu takut, kebanyakan hantu tidak mengganggu. Karena alam mereka dan kita memang diciptakan berbeda. Meski demikian, orang-orang yang dianugerahi (atau dikutuk?) dengan sensitivitas tinggi biasanya akan merasakan hal-hal yang berbeda. Hantu yang bisa dirasakan oleh manusia biasanya merupakan manusia yang sangat kuat energinya saat meninggal. Bisa jadi karena sangat marah atau sangat terkejut atau karena saat hidup menempa energinya sehingga jadi kuat. Juga hantu yang merupakan energi manusia atau hewan yang punya ikatan emosional yang sangat kuat dengan ora

Beberapa Jenis Hantu yang Anda Perlu Ketahui

Gambar
Pixabay/Ghost *Artikel hantu-hantuan ini hanya untuk lucu-lucuan saja ya. Jangan serius terus! Banyak teori mengenai apakah Hantu itu sebenarnya. Dan penjelasan yang paling banyak dipercaya adalah bahwa Hantu adalah merupakan suatu energi yang terbentuk terutama saat Arwah manusia atau hewan meninggalkan jasadnya. Tapi bukan arwah manusia itu sendiri. Arwah dipercaya akan bereinkarnasi atau kembali ke surga atau menghilang –tergantung agama yang dianut- sementara jasadnya akan terurai oleh bumi. Tetapi energi manusia bisa tertinggal dan berkeliaran dipermukaan bumi. Menjadi Hantu. Hantu biasanya terikat pada tempat dimana manusia atau hewan tersebut biasa beraktivitas atau terakhir kalinya beraktivitas sebelum meninggal. Mereka nyaman dan tidak mau dengan sukarela meninggalkan tempat itu. Selain itu tempat dimana Hantu ini terbentuk pun biasanya sudah dari sananya memiliki energi yang bisa mengakomodir Hantu. Ada juga Hantu terbentuk karena energi manusia yang meninggal, m

Empath, Merasakan Energi Orang Lain

Gambar
Pixabay/Empathy Hampir semua orang bisa merasakan energi orang lain. Saat ada orang dengan energi sangat negatif masuk kedalam suatu ruangan, kebanyakan orang bisa merasakan penurunan mood dalam ruangan tersebut. Misalnya ada orang yang sedang sangat berduka, penuh kebencian atau sangat marah, kita merasa mendadak tidak nyaman. Sebaliknya orang yang energinya sangat positif dan menyenangkan, akan membuat orang-orang disekitarnya ikut bersemangat. Kebanyakan kita bisa merasakan energi orang lain, hanya ketika energi tersebut sangat kuat sehingga bisa menembus energi kita sendiri. Itupun merasakannya hanya dengan samar-samar saja. Namun ada orang yang bisa merasakan energi orang lain dengan begitu kuat, bahkan sebelum orang lain itu menyadari emosinya sendiri. Orang-orang seperti ini disebut sebagai Empath. Orang normal hanya merasa tidak nyaman saat berdekatan dengan mereka yang energinya negatif. Namun seorang empath bisa mendadak merasa sangat sedih jika berdekatan dengan or

Cara 'Cold Reading' Paranormal Bodong

Gambar
Pixabay/Peramal Seorang ‘paranormal’ diundang oleh sekitar 50 orang untuk menghubungkan mereka dengan arwah orang terdekat mereka yang sudah meninggal. Paranormal ini tidak mengenal siapapun dalam kelompok itu. Pertama dia bermeditasi beberapa saat, lalu setelah meditasi selesai, dia mulai bertanya kepada hadirin, “Apakah ada orang yang mengalami kejadian yang berkaitan dengan stroke atau penyakit jantung disini?” Berhenti sejenak seolah mendengarkan bisikan seseorang. Lalu melanjutkan, “Saya mendapatkan gambaran tentang baju, apakah baju merah di depan peti mati, atau baju merah dipakai oleh sang jenazah. Pokoknya baju kemerahan atau pink” Tiba-tiba seorang ibu berusia setengah baya mengacungkan tangan, “Ibu saya meninggal menggunakan baju berwarna merah keunguan. Dia meninggal karena stroke.” Hadirin bergumam seru terkagum-kagum. Bagaimana mungkin paranoramal ini bisa menebak secara tepat? Dia melanjutkan kepada sepasang suami istri berusia sekitar awal 40 tahun-an yang d

Kesurupan, Benar atau Bohong?

Gambar
Pixabay/Possessed Orang Indonesia kebanyakan percaya pada fenomena kesurupan. Latar belakang negara religius membuat orang percaya bahwa mungkin sekali ada entitas lain yang bisa mengambil alih kesadaran manusia. Dalam Islam, dipercayai bahwa jin bisa menguasai tubuh manusia. Apakah karena senang pada manusianya, karena dendam karena rumahnya diganggu manusia atau bisa juga karena jinnya sedang iseng. Orang Islam mempercayai bahwa Jin itu seperti manusia juga, ada yang muslim, ada yang kafir, ada yang baik dan ada yang jahat. Dari hasil search google, saya mendapatkan bahwa, agama lain pun mempercayai kesurupan ini. Seperti Agama Kristen, mempercayai bahwa setan bisa menguasai tubuh manusia. Agama Buddha yang tidak mempercayai konsep roh, lebih cenderung percaya bahwa kesurupan berarti batin atau kesadaran manusia yang sedang diganggu oleh makhluk halus. Sementara agama Hindu Bali justru merangkul fenomena kesurupan sebagai hal yang positif dan negatif. Positif jika memang di

Baba Yaga Nenek Sihir yang Merdeka.

Gambar
Baba Yaga. Source : Wikimedia Begitu banyak variasi nenek sihir dari seluruh dunia, yang paling terkenal adalah mereka yang menggunakan jubah hitam dengan topi runcing mengendarai sapu terbang. Ada juga Penyihir dari Endor yang dipercaya ada dizaman Raja Saul. Indonesia pun punya banyak versi Nenek sihir ini, seperti Calonarang dari Bali, Mak Lampir dari Sumatera Barat, Nenek Sinsi dari Papua. Negara-negara Slavia seperti Rusia punya Baba Yaga . Nenek sihir yang biasa digambarkan sebagai seorang wanita tua dengan rupa menyeramkan, dengan hidung panjang dan sorot mata tajam, berambut putih panjang, badan bungkuk dengan tangan menyerupai cakar berkuku panjang-panjang dan tajam. Baba Yaga menyusuri hutan-hutan rusia dengan berkendaraan lumpang dan bersenjatakan alu. Lumpang ini digunakan untuk menggiling halus anak-anak nakal yang diculiknya, untuk kemudian dimakan. Tentu saja jika semua anak-anak baik, terpaksa dia harus menangkap dan memakan binatang-binatang liar dihutan. Di

Berbagai ritual pemanggilan arwah dari seluruh Indonesia

Gambar
Bambu Gila. Source Wikimedia Di Indonesia, paham animisme yang mempercayai bahwa ada roh dalam berbagai makhluk dan benda, bahwa kelak arwah manusia tetap ada meskipun jasadnya sudah meninggal, adalah kepercayaan ribuan tahun yang tidak lenyap meski sudah masuk berbagai agama yang tidak percaya pada roh gentayangan. Kepercayaan ini membaur menjadi tradisi yang tetap dijalankan dalam upacara upacara pemanggilan arwah tertentu dalam berbagai bentuk diseluh Indonesia. Sebagian melebur kedalam Agama yang mereka anut. Misalnya berbaur dengan agama Islam. Tujuan pemanggilan arwah ini bisa bermacam macam. Kebanyakan sebagai bentuk penghormatan dan rasa terimakasih pada leluhur. Tapi bisa juga untuk penyembuhan penyakit. Atau mengusir roh jahat yang mengganggu. Atau bahkan untuk sekedar bersenang-senang. Aruh Baharin, Suku Dayak, Kalimantan Source : Kemendikbud Aruh Baharin adalah ritual besar untuk mengungkapkan rasa terimakasih pada Yang Maha Kuasa dan Para Leluhur atas pe

Teknik Pemanggilan Arwah 2 : Papan Ouija.

Gambar
Ouija board. Source :commons.wikimedia.org *Hari Jum’at, waktunya bercanda-canda seram... Jangan dipercaya yaaa!   Selain pemanggilan arwah melalui media cenayang sebagaimana yang sudah dijelaskan diartikel sebelumnya , maka orang biasa pun dikatakan bisa memanggil arwah melalui media perantara seperti Papan Ouija. Papan Ouija adalah papan yang berisikan alfabet, angka, ditambah kata-kata sederhana seperti ya, tidak, mungkin, dan sejenisnya, yang akan ditunjuk oleh arwah saat dipanggil. Penunjukan bisa menggunakan pendulum, ataupun potongan papan kecil yang dipegang beramai-ramai oleh mereka yang memanggil arwah. Di Amerika papan Ouija diproduksi secara massal oleh produsen mainan sebagai mainan untuk anak-anak. Meskipun demikian tetap saja banyak orang menggunakan Papan Ouijia untuk memanggil arwah secara serius. Bahkan gereja katolik dan gereja kristen lainnya sampai mengeluarkan larangan untuk memainkan Oija, karena dianggap bisa jadi media bagi setan untuk menguasai m

Agen Paranormal CIA

Gambar
Pixabay/Perception Kedengarannya seperti salah satu judul film Holywood 'kan? Tapi ini benar nyata. Central Intelligence Agency alias CIA, yang merupakan badan intelijen Amerika Serikat ini dulu mempunyai divisi khusus penelitian paranormal. Presiden Jimmy Carter yang memerintah Amerika dari tahun 1977-1981 menyatakan CIA pernah menggunakan tenaga paranormal untuk menemukan pesawat yang jatuh dan hilang di Afrika. Karena tidak terdeteksi oleh satelit, akhirnya seorang direktur CIA menggunakan jasa wanita paranormal yang tinggal di California. Berdasarkan penerawangannya, wanita ini lalu memberikan lokasi latitude dan longitude dimana jatuhnya pesawat tersebut. Dan benarlah, pesawat itu ditemukan persis di lokasi yang ditunjuk wanita itu, yang berada jauh dibenua yang berbeda. Karena ini di tahun 1970 an, tentu belum ada alat-alat pencari jejak secanggih sekarang. Pada tahun 70-an, CIA menerima informasi rahasia yang menyatakan bahwa Uni Soviet, sedang melakukan penelitiannya send